Wednesday, August 2, 2017

Mencuci Isi Kasur dari Bulu Domba


Bulu domba sedang dijemur
Assalamualaikum.

Bulu domba pengisi kasur. Liatnya aja geli-geli gimana gitu ya. Tapi bulu domba lazim dipakai di Antep sebagai isi kasur. Banyak orang memilih bulu domba untuk isi kasur karena lebih sehat dibanding busa.

Tapi, seperti kapuk, bulu domba dalam kasur lama-lama mengeras dan kasur menjadi lepek. Nah, supaya kondisinya prima lagi, si buldom perlu dicuci dan dijemur. Tidak dianjurkan bagi mereka yang punya alergi dan keluhan pernapasan. 😊


Bahan yang diperlukan:
Karung plastik
Tali sepatu

Garam
Karbonat
Masker untuk menutup hidung

Cara mencuci:
1. Siapkan karung plastik dan tali.
2. Buldom yang hendak dicuci biasanya dipukul-pukul dulu supaya terurai tapi ini ga wajib. Malah kalo malas mencuci, bisa juga buldom dipukul-pukul lalu dijemur. Selesai.
3. Setelah dipukul-pukul. Masukkan buldom ke dalam karung, sesuaikan dengan kapasitas mesin cuci. Tidak bisa mencuci buldom banyak-banyak.
4. Ikat karung dengan tali.
5. Siapkan garam dan karbonat (soda) secukupnya.
6. Cuci dengan mesin dalam mode durulama (rinsing mode).
7. Keluarkan, jemur hingga kering.  Jangan lupa gunakan masker saat berurusan dengan buldom.


Selamat mencuci!

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...