Monday, July 25, 2016

Asinan Buah Suka-Suka a la Warteg Gaziantep



Assalamualaikum.

Setelah es buah yang suka-suka, asinan pun suka-suka. Gimana ga suka-suka kalau buahnya apa adanya.

Alhamdulillah pas musim mulai hangat, pas ada buah-buah asem dan pas ada promo nanas. Langsung aja eksekusi bikin asinan buah. Lumayan buat ngemil di hari yang panas.

Asinan Buah:
Bahan:
1 nanas, potong serasi
1/2 kg erik (plum) hijau, potong dan buang bijinya
1/4 kg aprikot mentah (belum manis)
Sambal terasi secukupnya (jika ada)
Cabe bubuk secukukupnya (sesuai selera)
1 cangkir gula pasir
1 1/2 liter air
Garam
Air lemon (1 buah)
Kacang tanah


Cara membuat:
1. Siapkan buah-buahan. Potong dan sisihkan.
2. Rebus air hingga mendidih.
3. Masukkan sambal terasi, cabe bubuk, gula, garam. Aduk rata. Sesuaikan rasanya.
4. Tambahkan air lemon untuk menambah rasa.
5. Matikan api, dinginkan.
6. Masukkan buah-buahan yang sudah dipotong dan kacang tanah.
7. Siap disantap atau disimpan di lemari es.
posted from Bloggeroid

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...