Assalamualaikum.
Kemarin, saya sempat membeli ubi, lagi. Kali ini ubinya manis, alhamdulillah. Mau buat apa lagi ya? Saya coba membuat stik ubi jalar. Resepnya sih menggunakan ubi ungu, tapi sesama ubi dilarang saling mendahului. Loh?
Si stik ubi ini bisa digoreng. Bisa juga dipanggang. Saya sempat mencoba kedua cara itu tapi menggoreng ternyata lebih cocok buat saya. Hasilnya stik yang manis dan kriuk-kriuk buat ngemil di musim yang dingin.
Stik Ubi Jalar
(adaptasi dari Diah Didi's Kitchen)
Bahan:
100 g ubi jalar (saya pakai sekitar 160), kukus
100 g tepung tapioka (saya pakai sekitar 130)
150 g tepung terigu protein rendah (saya pakai terigu serbaguna)
6 sdm gula halus
1 telor
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanila bubuk
1 sdm margarin (saya ganti minyak sayur)
50 ml air
Minyak untuk menggoreng
1. Siapkan food processor. Haluskan ubi bersama tepung tapioka. Tambahkan telor. Aduk rata.
2. Di wadah lain, campur terigu, gula halus, vanila dan garam.
3. Masukkan campuran ubi ke dalam campuran terigu. Aduk rata.
4. Beri air, uleni hingga tercampur rata.
5. Beri minyak. Uleni hingga kalis, tidak menempel di tangan. Jika masih lengket, celupkan tangan ke dalam terigu beberapa kali sambil diuleni hingga adonan tidak menempel lagi.
6. Siapkan mesin pembuat mie.
7. Ambil sedikit adonan dan tipiskan. Buat setipis mungkin.
8. Sebelum digiling di pencetak mie yang besar, siapkan minyak panas di atas api kecil.
9. Jika minyak sudah siap, potong adonan menjadi stik dan langsung masukkan ke wajan. Dengan cara ini, adonan yang sudah ditipiskan tidak menumpuk di wadah dan tidak menempel.
10. Goreng hingga buih berkurang, angkat, tiriskan.
11. Stik pelahan akan mengeras.
12. Simpan di wadah kedap udara.
posted from Bloggeroid
No comments:
Post a Comment