Baso Ayam Pesanan PPI Gaziantep |
Cara Membuat Baso Ayam
1. Siapkan daging dada ayam dari seekor ayam. Setelah dicuci bersih, simpan di lemari es semalaman. Kemudian esok harinya, cincang dada ayam tersebut dengan pisau. Jika suka, kita bisa menggunakan mesin giling tapi kalau cuma dada dari seekor ayam, pakai pisau pun jadilah.
2. Beri bawang putih cincang (3 siung), 2 sdm tepung cornstarch (bisa pakai sagu), dan garam sesuai selera. Jika ingin baso bertekstur keras, kita bisa menambahkan satu putih telor. Aduk rata dengan menggunakan tangan.
3. Hasilnya akan seperti gambar di atas.
4. Siapkan air dalam panci dan biarkan mendidih.
5. Bulatkan adonan menjadi baso dengan bantuan dua sendok teh (ukuran sendok sesuai selera). Jika mau, kita bisa juga menggunakan tangan dalam membentuk baso. Ambil segenggam adonan, remas, sendokkan adonan yang muncul dari sela ibu jari dan telunjuk.
6. Masukkan baso ke dalam air yang sudah mendidih. Biarkan hingga naik ke permukaan.
7. Jika sudah naik tandanya baso ayam sudah matang dan bisa diangkat.
8. Tiriskan. Hilangkan uap panasnya dan simpan dalam wadah tertutup di lemari es. Biasanya dari dada seekor ayam kita dapat membuat sekitar 40 buah baso.
Selamat mencoba ^^!
thanks infonya bagus gan.. ijin share juga gan
ReplyDeletejangan lupa kunjungi balik link kami di http://blackwaletfacialsoap.com
meluncuuur :)
Delete