Sudah lama saya pengen punya sarung tangan dapur (mitt) yang cakep dan biasa digantung di dapur. Akhirnya bisa terpenuhi setelah ketemu pola dan cara membuatnya. Maksud hati saya mau pake jasa tukang jahit tapi mau mampir di sana rasanya berat dan jarang pula ke daerah situ. Yah, jahit sendiri ajalah.
Sarung Tangan Dapur
(mencontoh dari skiptomylou)
Bahan:
kain (saya pakai kain sisa)
Busa tipis/pelapis
Benang
Bahan:
kain (saya pakai kain sisa)
Busa tipis/pelapis
Benang
Cara membuat:
1. Gunting kain dan busa pelapis sesuai pola yang bisa diunduh dari sini.
2. Jadikan satu kain-busa-kain. Jahit sekelilingnya. Lakukan untuk empat set.
3. Satukan dua pola yang sudah dijahit. Balikkan sehingga bagian yang rapi ada di luar.
4. Siap digunakan.
1. Gunting kain dan busa pelapis sesuai pola yang bisa diunduh dari sini.
2. Jadikan satu kain-busa-kain. Jahit sekelilingnya. Lakukan untuk empat set.
3. Satukan dua pola yang sudah dijahit. Balikkan sehingga bagian yang rapi ada di luar.
4. Siap digunakan.
MasyaAllah, dengan segala kesibukan... masih ya sempat bikin kayak gini... kok aku ga bisa ya? Ups.. maksudnya, kok aku ga bisa serajin dirimu ya? hehehe... semangat!!
ReplyDeletehehe ini lagi gatel tangan mba dan pengen punya hehe
Deletedan bahan bekas banyak. drpd jadi tas lagi *gabosen2