Sunday, February 19, 2012

Cumi Pedas a la Thai

Resep yang ini asli dikasih tau sama temen yang dapet resepnya dari sini. Jadi berterima kasihlah padanya, hehe. Saya cuma sempat mencoba dan ternyata uenak! Daripada ngiler, mending langsung dicoba.


Cumi Pedas a la Thai

Bahan:
1/2 kg cumi segar dipotong cincin
1 ons terigu
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Minyak untuk menggoreng

7 cabe rawit merah
5 cabe merah keriting
2 siung bawang putih
5 siung bawang merah iris tipis
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Minyak untuk menumis
10 lembar daun jeruk *ga pake, ga ada*
1 batang sereh, digeprek *idem*
3 tetes cuka *ganti sama air lemon*

Cara membuat:
1. Taburi cumi dengan terigu. merica, garam sampai tertutup semua. Ongklok dalam panci sampai cumi tertutup rata dengan tepung.
2. Goreng dalam minyak panas sampai renyah, angkat, tiriskan.
3. Cincang kasar cabe, bawang putih, bawang merah.
4. Tumis bumbu yang dicincang hingga harum, masukkan cumi. Aduk hingga matang.
5. Sajikan dengan nasi hangat.

*Diongklok itu ditaro di wadah dan ditaburi tepung (dibedaki).

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...