Thursday, June 6, 2013

Yogurt Brownies

Resep brownies kali ini  sebenarnya adalah resep brownies ekonomis yang sudah pernah dicoba. Hanya kali ini resepnya disederhanakan dan memakai yogurt saja tanpa putih telor (lebih ekonomis). Hasilnya memang brownies biasa tapi rasanya luar biasa. ^^



Yogurt Brownies

Bahan:
3/4 cup gula
3/4 cup terigu
1/4 cup coklat bubuk
2 sdt cornstarch (bisa dilewat)
1/4 sdt garam
2/3 cup yogurt (saya pake yogurt buatan bumer)

Cara membuat:
1. Campur semua bahan kering, aduk rata.
2. Masukkan yogurt.
3. Aduk rata.
4. Panaskan oven 180 der C.
5. Siapkan loyang yang dilapis kertas baking.
6. Tuang adonan, ratakan.
7. Panggang selama 25-30 menit.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...