Thursday, March 13, 2014

Tentang Gula

Suatu hari, si kembar dikasih coklat sama tetangga. Emak ga mau bukain itu coklat. Jadi mereka pegang-pegang aja sampai akhirnya mereka berhasil membuka bungkusnya. Dimakanlah itu coklat dan begadanglah mereka sampe malem ga mau tidur. Mimpi buruklah si emak mantengin mereka kelebihan energi semaleman.

Akhirnya, konsumsi gula di rumah terutama buat si kembar bener-bener diawasi. Bukan ga boleh minum teh manis atau makan kue manis, melainkan mengawasi berapa gelas teh manis yang sudah diminum dan berapa banyak gula yang dituang ke dalamnya. Selain itu, emak sama baba mulai mengurangi dan kalau bisa berhenti mengonsumsi minuman-minuman manis yang dijual di luar. Sebagai gantinya, minuman manis harus buat sendiri di rumah dan si kembar cuma bisa ngemil buah yang sengaja beli banyak. 





Nah, berikut ini ada artikel tentang gula yang mudah-mudahan menjadi perhatian kita. Semoga bermanfaat.


1. Gula bisa merusak jantung
Gula memang meningkatkan resiko serangan jantung. Bahkan glucose metabolite glucose 6-phosphate (G6P) yang terdapat pada gula bisa mempengaruhi mekanisme kerja jantung dan makin meningkatkan resiko gagal jantung.

2. Gula membuat perut buncit
Penyebab perut buncit yang menyerang orang jaman sekarang adalah gula yang bersembunyi dalam minuman manis. Dan kalau gula ini terus-terusan masuk ke dalam tubuh lewat minuman atau makanan maka si gula ini akan membuat sel-sel di perut cepat matang dan akhirnya membuat perut membesar dan menyebabkan diabetes serta penyakit jantung.

3. Gula adalah pembunuh berdarah dingin
Penelitian tahun 2008 menunjukkan bahwa kelebihan konsumsi fruktosa menyebabkan peningkatan kondisi yang disebut kebal leptin (Leptin Resistance). Leptin adalah hormon yang memberitahu kita saat kita kenyang. Masalahnya, kita sering kali mengabaikan sinyal yang dikirim Leptin ini. Pada beberapa orang malah si Leptinnya tidak berfungsi sehingga tubuh tidak tahu lagi apa kita sudah kenyang atau belum. Akhirnya makan jalan terus dan obesitas tidak dapat dihindari. 

Disebut berdarah dingin karena tidak ada gejala atau tanda-tanda yang menunjukkan masalah tersebut. Jika Anda tiba-tiba merasa terjadi kenaikan berat badan tanpa Anda sadari maka sebaiknya Anda mulai perhatikan kadar gula yang masuk ke dalam tubuh Anda.

4. Gula bersembunyi dalam banyak makanan yang tidak manis
Beberapa makanan yang tidak manis tapi mengandung gula adalah saus tomat kemasan, bumbu untuk salad, air tonik, bumbu perendam, biskuit dan roti. Jadi, makin jelas kan alasan mengapa sebaiknya kita membuat sendiri semua makanan kita dan tidak mengandalkan produk yang sudah jadi?

5. Gula dapat melemahkan otak
Penelitian di tahun 2009 menunjukkan adanya hubungan antara konsumsi gula dan proses penuaan. Proses penuaan itu dapat berupa keriput atau penyakit yang serius. Selain itu, konsumsi gula yang berlebih juga melemahkan otak. Penelitian 2012 menyebutkan bahwa konsumsi gula berlebih menurunkan daya ingat manusia.  

Sebenarnya ada 1o nih. Supaya lebih puas dan lebih yakin, silakan lihat sendiri artikelnya

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...