Friday, February 6, 2015

NGAJI di WARTEG: Ketaatan Istri, Kultwit oleh Ustadz @Hafidz_AR1924

dari pinterest


Assalamualaikum.

Hidup seorang istri dan seorang ibu tak pernah lepas dari hiruk pikuk keluarga dan kesibukan mengurusnya. Kadang ada bahagia, kadang ada airmata. Rasa lelah dan bosan kerap menghampiri. Tapi ketahuilah, bahwa segala pengorbanan, kesusahan, kepayahan seorang ibu dan seorang istri tak ada yang sia-sia. Maka, jika Anda, istri yang solehah yang tengah kelelahan dan dilanda bosan, silakan baca kultwit berikut ini. Semoga menjadi pelipur lara. Doakan juga, semoga Alloh meridhoi usaha saya ini. Aamiin.


1- Suatu ketika Rasulullah saw. melihat Fatimah r.a, puteri tercintanya itu sedang menggiling gandum sambil menangis.

2- Rasulullah pun menghampirinya, seraya bertanya mengapa dia menggiling gandum sambil menangis.

3- Dg terbata, Fatimah bertutur kpd Nabi, bhw menggiling gandum dan semua kerja rumah yg dilakukan tiap hari membuat bosan.

4- Mendengar cerita puteri kesayangannya itu Nabi saw. pun sgr mengambil penggilingan gandum tsb sambil ucapkan Bismillah.

5- Ajaibnya, atas izin Allah SWT tiba-tiba penggilingan gandum itu berputar sendiri.

6- Lalu terdengar dr penggilingan yg terbuat dari batu itu BERTASBIH sambil menggiling gandum yg dilempar Rasulullah saw.

7- Tak lama penggilingan itu berputar, Rasulullah saw. pun memintanya berhenti. Atas izin Allah seketika itu pun berhenti.

8- Nabi saw. pun menoleh ke arah Fatimah seraya bersabda, “Jika Allah kehendaki penggilingan itu akan berputar sendiri."

9- "Tapi itu terjadi karena Allah menghendaki beberapa kebaikan yg ditulis dan beberapa kesalahan yg dihapus dari Fatimah."

10- "Serta, Dia naikkan untuk puteri Nabi itu beberapa derajat lebih tinggi."

11- Nabi pun tak lupa menyelipkan nasehat kpd putrinya, Fatimah, dg menjelaskan kebaikan yg bakal diperoleh tiap isteri.

12- Nabi menjelaskan, “Jika seorang isteri melayani suaminya sehari semalam dengan baik, tulus, ikhlas dan.."

13- "dan dengan hati yang benar, Allah akan mengampuni segala dosanya.."

14- "dan akan dicatat untuknya dari setiap helai bulu dan rambut yang ada pada tubuhnya dengan seribu kebaikan."

15- "dan dikaruniakan seribu pahala haji dan umrah.” (Hr. Abu Daud)

16- Nabi, “Ketika seorang suami pulang ke rumah, kemudian isteri menyambutnya dengan senyuman.."

17- "dan bersegera ulurkan tangannya untuk mengambil tangan suaminya, maka dosa-dosa mereka berdua serta merta berguguran."

18- "sebelum kedua tangan mereka dilepaskan.” (Hr. Abu Daud)

19- “Fatimah, kpd wanita yg membuat tepung untuk suami dan anak-anaknya, Allah pasti akan menetapkan kebaikan baginya.”

20- ...dari setiap biji gandum, melebur kejelekan dan meningkatkan derajat wanita itu.”

21- “Fatimah, kpd wanita yg berkeringat ktk menumbuk tepung untuk suami dan anak-anaknya, Allah jadikan dirinya...

22- dengan neraka tujuh tabir (dinding) pemisah.."

22- “Fathimah, tiada seorang yg meminyaki rambut anak-anaknya lalu menyisirnya dan mencuci pakaiannya, melainkan..

23- Allah menetapkan pahala baginya seperti memberi makan 1000 orang kelaparan dan memberi pakaian 1000 yang telanjang.”

24- “Tiadalah wanita yg menahan kebutuhan tetangganya, kecuali Allah menahannya dari minum telaga Kautsar di Hari Kiamat.”

25- “Fathimah, yang lebih utama dari seluruh keutamaan di atas adalah keridhaan suami terhadap istri."

26- "Andai suamimu tdk ridha kepadamu, aku tdk akan mendoakanmu. Ketahuilah Fathimah, kemarahan suami adlh murka Allah.”

27- “Fathimah, bila wanita mengandung, malaikat akan memohonkan ampunan untuknya."

28- ..dan Allah menetapkan baginya setiap hari seribu kebaikan serta melebur seribu kejelekan."

29- "Ketika wanita merasa sakit saat melahirkan, Allah tetapkan pahala bgnya sama dg pahala para Mujahidin di jalan Allah."

30- "Jika dia melahirkan, maka bersihlah dosa-dosanya seperti ketika dia dilahirkan dari kandungan ibunya."

31- "Bila dia meninggal saat melahirkan, dia tidak akan membawa dosa sedikitpun."

32- "Di dalam kubur akan mendapat taman indah yang merupakan bagian dari taman surga."

33- "Allah akan memberikan pahala kepadanya sama dengan pahala seribu orang yang melaksanakan ibadah haji dan umrah."

34- "dan seribu malaikat memohonkan ampunan baginya hingga hari kiamat.”

35- “Fatimah, tiadalah wanita yg melayani suami selama sehari semalam dg rasa senang serta ikhlas, melainkan..

36- Allah ampuni dosanya serta memakaikan pakaian padanya di hari kiamat berupa pakaian yang serba hijau...

37- menetapkan baginya tiap rambut pd tubuhnya 1000 kebaikan. Allah memberinya pahala 100 kali beribadah haji dan umrah.”

38- “Fatimah, tiadalah wanita yang tersenyum di hadapan suami, melainkan Allah memandangnya dengan pandangan penuh kasih.”

39- “Fatimah, tidaklah wanita yg membentangkan alas tidur untuk suaminya dengan senang hati, melainkan..

40- para malaikat yang memanggil dari langit menyeru wanita itu agar menyaksikan pahala amalnya..

41- dan Allah mengampuni dosa-dosanya yang telah lalu dan yang akan datang.”

42- “Fathimah, tiadalah wanita yg meminyaki kepala suami dan menyisirnya, meminyaki jenggot dan memotong kumisnya..

43- serta memotong kukunya, melainkan Allah memberi minuman arak yang dikemas indah kepadanya..

44- yg didatangkan dari sungai-sungai surga. Allah mempermudah sakaratul-maut baginya, serta jadikan kuburnya taman surga.

45- Allah menetapkan baginya bebas dari siksa neraka serta dapat melintasi shirathal-mustaqim dengan selamat.”

46- Begitulah, ketaatan isteri kepada suaminya. Pengorbanan yg diberikannya tak akan sia-sia.

Dari chirpstory

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...